Breaking News



Ngiklan Murah Disini Yuk!!

Pemkab Tapsel Gelar Lomba Fashion Show Tenun Dan Batik Khas Daerah, Dalam Sambut HUT Ke-69

Responsive Ad Here

Media Swara Semesta (24/11)
Tapanuli Selatan
Pemkab Tapanuli Selatan (Tapsel) melalui Dinas Perdangan dan Koperasi Usaha Kecil Menengah menggelar lomba fashion show dengan berbahan tenun dan batik khas Tapanuli Selatan dalam rangka menyambut HUT Tapsel Ke- 69, berlangsung di lapangan Sarasi II, Desa Aek Badak Jae, Kecamatan Sayurmatinggi, Jum'at (22/11/2019).

Sekdakap Tapsel Parulian Nasution yang mewakili Bupati dalam sambutannya menyampaikan, bahwasanya kain tenun dan batik kalau dipadu dengan sentuhan modern akan dapat menjadikan sebuah karya fashion yang keren, dengan tidak meninggalkan khas budaya aslinya, ujar Sekda.

" Keindahan kain tenun dan batik khas Tapsel merupakan salah satu warisan nusantara, mari kita lestarikan budaya asli Tapanuli Selatan melalui penampilan fashion show dengan berbusana tenun dan batik khas Tapanuli Selatan."

Saya berharap, semoga dengan penampilan para peserta fashion show, kelak akan mampu mengangkat citra tenun dan batik khas Tapsel ke tingkat Nasional maupun Internasional, harap Parulian.

Sebelumnya Novita Sari Wahyuni yang juga sebagai Sekretaris Perdagangan dan Koperasi UKM selaku panitia pelaksana mengatakan lomba fashion show diikuti 78 orang peserta dari OPD dan Kecamatan yang terdiri dari 29 peserta berpasangan putra putri dan 20 peserta umum perorangan, jelasnya.

Untuk pemenang lomba fashion show berpasangan putra putri, Juara I Bappeda, Juara II Dinas Perikanan, Juara III Dinas PU dan PR, sedangkan untuk Juara Harapan I BKD, Juara Harapan II BPKPAD dan Juara Harapan III Dinas Pendidikan.

Sedangkan untuk pemenang lomba fashion show perorangan umum, Juara 1 Tantri Nurbaya Simatupang, Juara 2 Desi Mariana, Juara 3 Tro Sutrisno Simanjuntak, Juara Harapan I Ernifa Kalsum Nasution,  Juara Harapan II Melva Anriska Nasution dan Juara Harapan III Metia Dwirani

Untuk pemenang lomba fashion show berbusana tenun dan batik khas Tapsel masing-masing pemenang mendapatkan Trhopy dan uang pembinaan yg langsung diserahkan Sekdakab Tapsel Parulian Nasution. (Sapawi)

0 Comments