Breaking News



Ngiklan Murah Disini Yuk!!

Pengungsi Sinabung Akan Direlokasi ke Siosar, Begini Penjelasannya

Responsive Ad Here

 Media Swara Semesta (21/11/2020)

Dalam upaya penyelesaian relokasi pengungsi erupsi Gunung Sinabung ke Siosar, Kabupaten Karo, BNPB RI menyelenggarakan acara dengan tema ‘Evaluasi Penanganan Rehabilitasi dan Rekontruksi Pasca Bencana Erupsi Gunung Api Sinabung di Kabupaten Karo Sumatera Utara’. Acara tersebut dilaksanakan di Hotel Harper, Jalan Wahid Hasyim Kota Medan, Kamis 19 November 2020 kemarin.

Acara tersebut dihadiri oleh Deputi Rehabilitasi dan Rekontruksi (RR) BNPB, Ir.Rifai, Pemprovsu dan Pemerintah Kabupaten Karo. Dalam sambutannya, Rifai menegaskan bahwa dalam penanganan bencana, harus cepat dan tanggap.

“Disamping itu secara administrasi juga harus baik dan benar, ” ujarnya.

Selanjutnya Plt. Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Karo, Natanail Perangin-angin melalui deskripsinya menyampaikan progres penanganan Gunung Sinabung sampai dengan saat ini masih secara intensif ditangani.

Dikatakannya, rencana Rehabilitasi dan Rekontruksi (Renaksi) di mulai sejak tahun 2015 dan di perkirakan akan rampung pada tahun 2023 mendatang, dan kini sudah memasuki tahap bagian ke III.

Dalam tahap III ini, Natanail mengatakan sebanyak 10 desa atau 1.022 Kepala Keluarga (KK) nantinya disana akan mendapatkan Lahan Usaha Tani (LUT) sebanyak 1.022 petak ladang.

Ia juga menyebutkan, biaya untuk relokasi tahap III memakan anggaran dana sebesar 315 miliar rupiah. Hal ini nantinya akan digunakan untuk membangun akses jalan, fasilitas pendidikan dan rumah ibadah, serta bantuan / stimulus ekonomi.

Ia berharap, Pemerintah Kabupaten Karo dan Pemerintah Pusat harus sinergi.

“Dan berharap agar kekurangan anggaran dapat direalisasikan, untuk mempercepat penanganan infrastruktur yang sedang dilaksanakan, ” imbuhnya.

Sebelum mengakhiri kata sambutannya, Natanail juga menyampaikan rasa terimakasih kepada BNPB karena selalu mendukung kebijakan Pemkab Karo dalam menangani masalah Gunung Sinabung.



(dgr/an)

0 Comments