Breaking News



Ngiklan Murah Disini Yuk!!

Kodim 0313/KPR. Peringati Hari Juang TNI AD, Melalui Koramil 02 Rambah Mengadakan Momen Bakti Sosial di Panti Asuhan Budi Mulia

Responsive Ad Here

Media Swara Semesta (16/12/2020),

Rokan Hulu – Kodim 0313/ KPR peringati Hari Juang Kartika TNI-AD di peringati setiap tanggal 15 Desember pada setiap tahunnya. Kodim 0313/KPR melaksanakan kegiatan Bakti Sosial dengan pelaksanaan Pembagian sembako di wilayah Teritorial Koramil 02 Rambah.

Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, Danramil 02 Rambah Kapten Inf Kasmir mendatangi langsung Panti Asuhan Budi Mulya yang berada di Jl Riau No 69 Kelurahan Pasir Pengaraian Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu.

Dandim 0313/KPR Letkol Inf. Leo Octavianus M. Sinaga, S. Sos, M. I. Pol melalui Danramil 02 Rambah Kapten Inf Kasmir menjelaskan, pemberian bantuan sosial tersebut merupakan salah satu bentuk rasa kepedulian TNI AD.

Inilah salah satu kepedulian TNI AD untuk membantu warga, kurang mampu dalam ekonomi nya .ungkap Kapten Inf Kasmir, Selasa (15/12/2020).

Bantuan Paket sembako yang di berikan , berasal dari Dandim 0313/KPR. Tujuannya yaitu untuk membantu meringankan beban warga kurang mampu ,apa lagi di tengah pendemi Covid-19.

Selama prosesi pemberian paket sembako, Danramil 02 Rambah di dampingi para Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 02 Rambah.

Sementara itu, Bendahara Panti Asuhan Budi Mulya Hj Eta Sovia, Spd saat ditanya, tidak menyangka, bahwa kami mendapatkan kunjungan dari Danramil 02 Rambah beserta Babinsa yang memberi santunan berupa sembako.

Hj Eta Sovia, Spd juga mengucapkan terimakasih yang sedalamnya atas kedatangan TNI ke panti asuhan kami.

Kami sangat mengucapkan terimakasih. Yang mana, alhamdulillah ada perhatian terhadap 30 anak-anak yatim piatu di Panti Asuhan Budi Mulya, ungkap Hj Eta Sovia, Spd. Dengan merasa terharu.

Semoga jasa baik bapak TNI kami serahkan kepada Allah SWT Allah semoga bapak sehat dan sukses selalu, tutupnya.

Diakhir kegiatan, Danramil 02 Rambah melaksanakan sesi photo bersama di Panti Asuhan Budi Mulya.



(SHR)

0 Comments