Breaking News



Ngiklan Murah Disini Yuk!!

Muhasabah Diri Tentang 8 Balasan Orang yang Sabar

Responsive Ad Here

Media Swara Semesta (12/6)
Salah satu keadaan yang paling disukai Allah adalah ketika hambanya dalam posisi sabar. Yakni bersabar dalam setiap keadaan yang ditakdirkan Allah Subhanahu wa ta'ala. Al-Imam Asy-Syafi'irahimahullahberkata:

"صبرا جميلا ما أقرب الفرجا..

"Bersabarlah dengan sabar yang baik maka kelapangan itu bagimu akan begitu dekat".

من راقب الله في الأمور نجا..

"Barang siapa mendekatkan diri kepada Allah Ta'ala dalam segala urusannya maka dia pasti akan selamat".

من صدق الله لم ينله أذى..

"Barang siapa yang yakin dengan Allah Ta'ala, maka ia pasti tidak merasakan penderitaan".

و من رجاه يكون حيث رجا.."

"Barangsiapa berharap kepada Allah Ta'ala maka Allah Ta'ala pasti akan memberi pertolongan."

Maka hendaknya setiap muslim selalu ingat akan pahala dan manfaat bersabar. Allah akan mendatangkan dan memberi banyak pahala kepada hamba-NYA yang bersabar. 

Rasulullah Shalallahu 'alaihi wa sallam telah mengingatkan kepada kita bahwa Allah Azza wa Jalla akan memberikan ujian berupa berbagai musibah. 
Berbagai musibah itu adalah ujian untuk mengetahui hamba-NYA yang bersabar.

أَبَا هُرَيْرَةَ يَقُوْلُ قَالَ رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ مَنْ يُرِدِ اللهُ بِهِ خَيْرًا يُصِبْ مِنْهُ

"Abu Hurairah berkata, Rasulullahshalallahu 'alaihi wa sallam bersabda: Barang siapa dikehendaki oleh Allah kebaikan maka akan diberi musibah". (H. R. Bukhari no. 5645)

Karena itulah, kita perlu memahami dan memaknai eksistensi waktu. Kemarin adalah masa lalu, hari Ini adalah kenyataan, dan hari esok adalah harapan. Begitulah, waktu terkadang terlalu lambat bagi mereka yang menunggu, terlalu cepat bagi yang takut, terlalu panjang bagi yang gundah, dan terlalu pendek bagi yang bahagia. Tapi bagi yang selalu mengasihi, waktu adalah keabadian.

Ketika masih ada waktu luang, seperti masa transisi COVID-19ini misalnya, apalagi belum bisa diprediksi secara pasti kapan berakhir maka bersabarlah dalam penantian, isilah segenap ruang waktu yang kita miliki untuk mempersiapkan bekal kembali ke alam kekal. 

Sadarilah waktu sekarang terasa amatlah singkat pertanda kiamat kian dekat. Kita harus senantiasa memperbanyak istighfarkepada Allah Azza wa Jalla dan selalu memohon pertolongan-Nya agar kita menjadi hamba-hamba-Nya yang selamat hingga akhir waktu mampu meraih ridha-Nya...

Buah dari kesabaran adalah pahala dari Allah SWT. Allah juga telah menjanjikan hadiah manis untuk orang-orang yang sabar. Setidaknya ada delapan balasan dari Alloh bagi orang yang sabar yaitu ;

1. Mendapatkan cinta Allah*

Hal ini berdasarkan ayat Alquran yang artinya: “Dan Allah Mencintai orang-orang yang sabar.” (QS.Ali Imran:146)

2. Pahala tanpa batas*

Tidak hanya mendapatkan cintanya Allah, ternyata orang yang bersabar juga mendapatkan hadiah berupa pahala tanpa batas.

“Hanya orang-orang yang bersabarlah yang disempurnakan pahalanya tanpa batas.” (QS.az-Zumar:10)

3. Mendapatkan pertolongan Allah*

Seseorang yang bersabar dan ikhlas menerima ujian dari Allah, maka Allah akan bersamanya dan selalu memberikan pertolongan-Nya. “Sungguh, Allah beserta orang-orang yang sabar.” (QS.al-Baqarah:153)

4. Balasan surga*

Bersabar merupakan sesuatu yang tak mudah dilakukan, tapi balasannya sungguh luar biasa yakni: tempat mulia di surga.

“Mereka itu akan diberi balasan dengan tempat yang tinggi (dalam surga) atas kesabaran mereka.” (QS.al-Furqan: 35) (

5. Keberuntungan di hari kiamat dan keselamatan dari api neraka*

Hanya orang yang sabarlah yang kelak memiliki keberuntungan pada hari kiamat dan keselamatan dari neraka. Hal itu berdasarkan Firman Allahberikut ini: “Sedang para malaikat masuk ke tempat-tempat mereka dari semua pintu, (sambil mengucapkan): ‘Salamun ‘alaikum bima shabartum’. Maka alangkah baiknya tempat kesudahan itu” [Ar-Ra’d: 23-24]

6. Mendapatkan kabar gembira dari Allah.*

Seseorang yang bersabar juga akan mendapatkan kabar gembira langsung dari Allah. “Dan sampaikanlah kabar gembira kepada orang-orang yang sabar.” (QS.al-Baqarah: 157)

7. Mendapatkan ampunan dan juga rahmat Allah*

Tidak ada yang luput dari dosa dan kesalahan, maka itu sudah selayaknya kita senantiasa memohon ampunan Allah. Tahukah Anda jika ampunan hingga rahmat Allah akan selalu tercurah pada orang-orang yang sabar.

“Mereka itulah yang memperoleh ampunan dan rahmat dari Tuhan-nya.” (QS.al-Baqarah: 157)

8. Mendapatkan petunjuk dari Allah.*

Tidak akan salah langkah ketika Allah sendiri yang akan memberikan petunjuk pada hamba-Nya. Dan, agar kita senantiasa mendapatkan petunjuk-Nya, maka jangan pernah lelah untuk bersabar. “Dan mereka itulah orang-orang yang mendapat petunjuk.” (QS.al-Baqarah: 157)


Semoga kita semua mendapat balasan dari Alloh karena kesabaran yang dilakukan sehingga dimudahkan dapat berkumpul bersama keluarga di Jannah. Aamiin

0 Comments