Breaking News



Ngiklan Murah Disini Yuk!!

Wali Kota Medan Marah, Kabel Rumah Sakit Tipe C di Labuhan Deli Ludes Dicuri Maling

Responsive Ad Here

Berita Gambar

Media Swara Semesta (13/9/2021)

Wali Kota Medan, Muhammad Bobby Nasution, menyebut semua kabel rumah sakit tipe C Labuhan Deli dicuri oleh orang tidak dikenal.

Hal ini disampaikan Wali kota Medan usai rapat paripurna di DPRD Kota Medan, Senin (13/9/2021).

Dia mengatakan, menerima laporan dari bawahannya terkait adanya kendala dengan fasilitas di rumah sakit sehingga proses pengaktifan lama.

“Ada laporan kabel kabelnya dicuri,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa ini kendala yang besar karena hampir semua kabel yang berada di rumah sakit tersebut hilang di curi maling.

“Ini yang membuat jadi kendala, kita udah dijaga masih hilang juga. Hampir seluruh kabelnya hilang, silahkan dicek di lapangan,” jelas Bobby.

Bobby mengaku, pihaknya sudah melaporkan kepada petugas berwajib untuk segera menangkap pelaku.

“Kita lagi buat laporan di Polres Belawan agar bisa diproses karena kabel-kabelnya hilang itu,” ujarnya.

Rumah sakit yang berada di Jalan Kol L Yos Sudarso Km 19, Kelurahan Pekan Labuhan, Kecamatan Medan Labuhan ini dibangun pada masa Wali kota Medan sebelumnya, Zulmi Eldin.

Pembangunan RS ini diharapkan dapat mengurangi tingginya jumlah warga kota Medan yang merupakan pasien di RSUD dr Pirngadi Medan.

Sehingga pelayanan kesehatan yang diberikan pihak RS dapat lebih maksimal kepada setiap pasien yang membutuhkan layanan kesehatan.(red)

0 Comments