Breaking News



Ngiklan Murah Disini Yuk!!

Gubsu Edy & Walkot Bobby Nst Akan Hilangkan Julukan Medan 'Kota Preman

Responsive Ad Here


Media Swara Semesta (2/2/2022)

Gubernur Sumut (Gubsu) Edy Rahmayadi berjanji menyelesaikan masalah premanisme yang ada di Kota Medan, khususnya yang berada di pasar. Edy mengatakan ingin membersihkan predikat Medan sebagai 'Kota Preman'.

Hal itu disampaikan Edy melalui akun resmi miliknya, Selasa (1/12/2022). Edy mengatakan aksi premanisme ini meresahkan para pedagang.

"Saya paham apa yang menjadi keluhan para pedagang saat ini, premanisme kerap meresahkan mereka, khususnya pungutan liar," kata Edy.

Edy mengatakan sebenarnya aksi premanisme ini sudah banyak yang diselesaikan kepolisian. Namun aksi ini masih terus terjadi dan membuat resah.


Untuk menyelesaikan persoalan ini, Edy menyatakan sudah berkoordinasi dengan Wali Kota Medan Bobby Nasution. Dia berharap semua preman yang ada di Medan ditertibkan dan diberikan tindakan tegas.

"Mudah-mudahan di Kota Medan ini secara bertahap bisa kita bersihkan dari predikat buruk 'Kota Preman' tersebut," ucap Edy.

Persoalan premanisme ini juga dituliskan Wali Kota Medan Bobby Nasution di akun Instagram miliknya. Bersama Gubsu Edy saat menemui pedagang yang berunjuk rasa, Bobby mengajak bersama-sama menyelesaikan persoalan premanisme di Medan.

"Para pedagang juga harus berkolaborasi bersama Pemko Medan untuk menata pasar, termasuk melawan premanisme di sekitar pasar," tulis Bobby.

Diteruskan oleh Korlip Media Swara Semesta : Ahmad Da'im Red

#premanisme #WaliKotaMedan #BobbyNasution #persoalanpremanismeMedan #pungli

0 Comments